top of page
How to be an Au Pair?
Tahukah kamu bahwa Program Bali Au Pair adalah program yang tidak diperuntukan bagi semua orang?
Program Bali Au Pair hanya diperuntukkan untuk kamu yang memiliki passion untuk mengeksplor budaya, bahasa, dan keindahan negara-negara Skandinavia dan Belanda atau juga Perancis. Banyak yang bertanya "Cara jadi Au Pair gimana?" "Syaratnya apa aja?"
Nah, bagaimana syarat dan tahapan / cara untuk menjadi Au Pair?
1 Memenuhi seluruh syarat dan ketentuan dibawah ini
​
Syarat Utama
-
​Berusia diantara 18-30 tahun
-
Belum pernah menikah
-
Mandiri dan disiplin
-
Menyukai anak-anak
-
Positif, kreatif, ceria
-
Memiliki pengalaman mengasuh anak-anak
-
Terbuka terhadap masukan
-
Mempunyai inisiatif yang tinggi
-
Mempunyai tingkat kesabaran yang tinggi
-
Flexible dengan jadwal yang disusun oleh Host family
-
Siap untuk tinggal jauh dari orang tua dan teman-teman selama 1-2 tahun
​
Syarat Akademik
-
Lulus SMA / SMK
-
Memiliki kemampuan Bahasa Inggris aktif dan pasif yang baik
​
Syarat Dokumen
-
Memiliki paspor
-
Bersedia membuat SKCK
-
Bersedia membuat Sertifikat Medis
-
Memiliki KK dan Akta Lahir
​
2 Mengisi formulir pendaftaran program Au Pair secara online
​
Untuk registrasi, calon Au Pair diharuskan untuk mengisi formulir pendaftaran online Bali Au Pair
​
3 Melengkapi biaya pendaftaran tahap I
​
Setelah melakukan pendaftaran secara online, pihak Bali Au Pair akan mengirimkan E-invoice pembayaran kepada pendaftar untuk dilengkapi. Atau, pendaftar dapat juga langsung melakukan pembayaran melalui Paypal yang tersedia di halaman Formulir Pendaftaran Program Au Pair tanpa menunggu pihak Bali Au Pair untuk mengirimkan invoice. Biaya pendaftaran tahap I adalah Rp. 500.000,-
​
4 Penjadwalan online interview melalui Web-cam
​
Pihak Bali Au Pair akan menjadwalkan online interview dengan pendaftar program Au Pair melalui web-cam / skype dengan Bahasa Inggris. Di tahap ini, impresi dan kemampuan Bahasa Inggris pendaftar akan dievaluasi dan pihak Bali Au Pair akan menentukan apakah pendaftar dapat diterima atau tidak dalam pendaftaran Program Bali Au Pair. .
​
5 Pengumuman hasil online interview & pembayaran tahap II
​
Setelah pendaftaran mendapatkan hasil online interview, bila aplikasi pendaftar ditolak, pendaftar belum dapat mengikuti Program Bali Au Pair dan biaya pendaftaran tahap I tidak dapat dikembalikan.
​
Bila aplikasi pendaftar diterima, Bali Au Pair akan mengirimkan invoice pembayaran tahap II sebesar Rp. 500.000,- untuk dilengkapi, beserta surat perjanjian antara Bali Au Pair dan pihak pendaftar untuk ditandatangani.
​
6 Penerimaan aplikasi dan proses Matching
​
Aplikasi pendaftar akan disetujui setelah pendaftar melengkapi pembayaran tahap II dan mengirimkan surat perjanjian dengan Bali Au Pair yang telah ditandatangani. Proses selanjutnya, Bali Au Pair akan memulai proses pencarian / proses matching dengan Host Families di negara yang dituju. Perlu diingat bahwa proses matching ini tidak ada yang dapat menentukan, karena kami hanya akan merekomendasikan pendaftar yang memenuhi kriteria Host Families kami pada saat itu. Misalnya bila saat ini Host Families kami hanya mencari Au Pair yang memiliki SIM Mobil atau memiliki pengalaman Au Pair, tentu kami tidak dapat merekomendasikan aplikasi pendaftar yang tidak memiliki SIM Mobil atau pengalaman Au Pair. Proses matching ini juga dilakukan tanpa adanya paksaan terhadap pihak Au Pair maupun Host Families.
​
7 Interview dengan Host Family
​
Saat kami merekomendasikan aplikasi pendaftar kepada suatu Host Family, bila Host Family tersebut tertarik dengan aplikasi pendaftar, kami akan menghubungi pendaftar dan memberikan info mengenai Host Family tersebut. Pendaftar akan diberikan formulir / data Host Family tersebut yang mencakupi ekspektasi mereka, uang saku dan fasilitas yang ditawarkan, dan informasi penting lainnya.
​
Bila pendaftar juga tertarik dengan Host Family tersebut, maka Bali Au Pair akan menjadwalkan interview dengan Host Family melalui Skype / Web-cam. Kami akan mengirimkan pendaftar sebuah E-book untuk persiapan interview dengan Host Family, sehingga pendaftar akan siap dan lebih percaya diri saat interview nanti.
8 Pengurusan dokumen dan Visa Au Pair & melengkapi biaya tahap III
​
Bila Host Family dan pihak pendaftar match, pendaftar / calon Au Pair akan melengkapi biaya tahap III , Rp. 2.490.000,-.
Di tahap ini, kami juga akan membantu pendaftar untuk memberi arahan dalam persiapan dokumen yang dibutuhkan untuk pembuatan Visa Au Pair.
​
9 Bimbingan Pre-Departure Au Pair & pelunasan biaya tahap akhir
​
Setelah Visa Au Pair disetujui, calon Au Pair diharapkan untuk melunasi biaya tahap IV / akhir, Rp. 1.990.000,-.
Bali Au Pair akan memberikan briefing dan E-book panduan untuk calon Au Pair / pendaftar mengenai etik kerja dalam dunia Au Pair, persiapan, serta informasi penting lainnya sebelum keberangkatan calon Au Pair. Hal ini bertujuan untuk mempersiapkan calon Au Pair agar lebih matang dan untuk meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan oleh calon Au Pair di negara tujuannya nanti.
10 Keberangkatan Au Pair
​
Pemesanan Tiket Pesawat oleh Au Pair atau Host Family (tergantung perjanjian), dan keberangkatan Au Pair ke negara tujuan.
bottom of page